Wednesday, October 22, 2014

Lapar didalam roh akan membuat jiwa menjadi kosong....



Lapar didalam roh akan membuat jiwa menjadi kosong, menyedihkan dan tersesat
Kamis, 16 Oktober 2014, jam 19.10

PuteriKu yang terkasih, lapar akan makanan yang memberi makan kepada daging adalah sebuah kesedihan yang mengerikan. Namun lapar didalam roh akan membuat jiwa menjadi kosong, menyedihkan dan tersesat. Jika suatu jiwa menciptakan jarak dengan Aku, dia akan berkelana dan mencari segala macam pemenuhan. Dia akan berjalan hingga ke ujung-ujung bumi, mencari ketenangan dan keringanan spirituil, namun tak ada yang bisa mengisi kekosongan ini, kecuali Aku saja. Mungkin dia bisa menemukan keringanan sementara saja melalui pengejaran relaksasi duniawi, namun dia tak akan pernah bisa menemukan damai yang hanya bisa Kubawa. 

Ketika Aku memberi makan kepada jiwa seseorang dengan RahmatKu, mereka akan penuh dengan Kasih dan KehadiranKu. Meski KehadiranKu didalam jiwa akan menarik racun dari roh-roh jahat kepadanya, yang akan berusaha dengan segala cara untuk mengacaukan jiwa itu, namun jiwa itu tidak akan mempedulikannya. KasihKu adalah yang paling kau butuhkan agar kamu merasa dipenuhi, dan DamaiKu yang memenuhi kamu, bukanlah berasal dari dunia ini. Ia berasal dari Berkat yang melimpah, dan jiwa-jiwa yang memperoleh damai ini tak akan pernah kehilangan damai itu sekali dia mendapatkannya.

Ketika seseorang bertindak sedemikian jauhnya untuk menolak Aku, dia hanya menipu dirinya sendiri. Untuk menyangkal Aku adalah merupakan pilihanmu sendiri. Mengapa kamu memperlihatkan kebencian kepada-Ku, padahal kamu tidak percaya bahwa Aku ada? Aku memanggil kamu, yang terlibat didalam pertempuran spirituil, agar mendengarkan SuaraKu ketika Aku memanggilmu saat ini. Jika kamu menyangkal Aku, maka tetaplah kamu diam. Janganlah menyangkal Aku kemudian kamu menyalahkan Aku, karena jika kamu melakukan hal ini maka kamu bertentangan dengan dirimu sendiri. Kamu tak bisa membenci sesuatu yang tidak ada. Jika kamu merasakan suatu kebencian, tidakkah kamu sadar bahwa hal ini berasal dari sebuah sumber, seperti halnya kasih berasal dari sebuah sumber? Kasih berasal dari Allah. Kebencian berasal dari setan. Saat ketika kamu merasakan bahwa setan berkembang dan semakin membusuk, ketika ia melonggarkan lilitannya seperti ular, maka kamu akan melihat ia sebagai sebuah sosok yang nyata. Hanya setelah itulah kamu akhirnya akan mau menerima kenyataan akan keberadaan iblis. Alasan mengapa dia, setan, begitu cerdiknya adalah karena tidak ada manfaatnya bagi dia jika dia sampai diketahui. Jika hal itu terjadi, maka tidak ada alasan bagimu untuk tidak percaya kepada Allah.

Bukalah matamu dan lihatlah setan apa adanya. Ketahuilah bahwa dengan menyangkal Aku, maka setan akan menggunakan kamu untuk menyulut kebencian diantara mereka yang mengasihi Aku.

Yesusmu

No comments:

Post a Comment