‘Kisah Fiksi Vatikan terus
berlanjut’:
Uskup Agung Viganò mengeluarkan tanggapan pertama atas
laporan McCarrick
https://www.lifesitenews.com/opinion/ap-vigano-issues-first-response-to-mccarrick-report
'Tidak seperti
banyak karakter yang terlibat dalam cerita ini, saya tidak memiliki alasan
untuk takut bahwa kebenaran akan bertentangan dengan kecaman saya, dan saya
juga tidak dapat diperas.'
Tue Nov 10,
2020 - 12:01 pm EST
·
10 November 2020 (LifeSiteNews)- Di bawah ini adalah reaksi pertama Uskup
Agung Carlo Maria Viganò terhadap laporan
McCarrick.
Hari ini Laporan resmi Takhta Suci mengenai kasus McCarrick telah dipublikasikan. Sebelum saya menyampaikan pendapat saya tentang manfaatnya, saya akan meluangkan waktu untuk menganalisis isinya.
Namun, saya tidak bisa tidak, harus menulis operasi mistifikasi surealis mengenai siapa yang bertanggung jawab untuk menutupi skandal dari kardinal Amerika yang digulingkan itu, dan pada saat yang sama saya tidak dapat menahan diri untuk tidak mengungkapkan kemarahan saya melihat tuduhan yang sama, tentang menutupi-nutupi kebenaran, diarahkan terhadap diri saya, padahal sebenarnya saya berulang kali, sejak awal, telah mencela kelambanan Tahta Suci dalam menghadapi beratnya tuduhan tentang perilaku McCarrick.
Seorang komentator yang tidak berprasangka akan
mencatat saat publikasi laporan yang lebih dari mencurigakan ini, serta upaya
untuk mendiskreditkan diri saya, dimana saya dituduh tidak patuh dan lalai oleh
mereka yang memiliki kepentingan untuk mendelegitimasi orang yang mengungkap
jaringan korupsi dan amoralitas yang tak tertandingi. Karakter curang dan busuk
yang diperlihatkan pada kesempatan ini tampaknya memerlukan, pada titik ini, apa
yang kita sebut rekonstruksi sugestif dari fakta-fakta “Laporan Viganò,” untuk menghindarkan
pembaca dari kejutan yang tidak menyenangkan melihat kenyataan yang sekali lagi,
dipalsukan. Tetapi ini membutuhkan kejujuran intelektual, bahkan sebelum kasih akan
keadilan dan kebenaran diterapkan.
Tidak seperti banyak karakter yang terlibat
dalam cerita ini, saya tidak memiliki alasan untuk takut bahwa kebenaran fakta akan
bertentangan dengan kecaman saya, dan saya juga tidak dapat diperas. Siapapun
yang melontarkan tuduhan tidak berdasar dengan tujuan hanya untuk mengalihkan
perhatian opini publik, akan mendapat kejutan pahit dengan menemukan bahwa rekayasa
yang dilakukan terhadap diri saya tidak akan berpengaruh, selain memberikan
bukti lebih lanjut tentang kebusukan dan itikad buruk mereka yang sudah terlalu
lama dibungkam, dipaksa untuk menyangkal, dan mengalihkan pandangan mereka ke arah
lain, yang hari ini harus dimintai pertanggungjawaban. Kisah fiksi Vatikan terus
berlanjut.
+ Carlo Maria
Viganò, Archbishop
November 10, 2020
*****
Uskup
Agung Viganò mengungkapkan detail lobi homoseksual di Vatikan
Freemason
Italia Memuji ‘Fratelli Tutti’
Screwtape
Menjelaskan Tentang Cara Menghancurkan Gereja Katolik
Seorang
Ibu Melapor: "McCarrick Memiliki Ketertarikan kepada Anak Laki-Laki"