Friday, January 17, 2020

USKUP BELANDA, ROBERT MUTSAERTS...




Bishop Robert Mutsaerts of Den Bosch, Netherlands.IVEROMA / YouTube


USKUP BELANDA, ROBERT MUTSAERTS:

DOKUMEN TERAKHIR (SINODE AMAZON) AKAN MENJADI CEMOOHAN TERHADAP IMAN KITA, PAUS HARUS MENGHANCURKANNYA

By Jeanne Smits, Paris correspondent

"Mari berharap bahwa Paus Francis akan menghancurkan dokumen terakhir (sinode Amazon),” kata uskup Belanda, Robert Mutsaerts, “meski harapan ini benar-benar tipis. Tuhan, kasihanilah kami.”



Thu Jan 16, 2020 - 8:50 pm EST

"Mari berharap bahwa Paus Francis akan menghancurkan dokumen terakhir (sinode Amazon), tetapi harapannya benar-benar tipis. Tuhan, kasihanilah.” Dengan kalimat ini, uskup Belanda Robert Mutsaerts menyuarakan keprihatinannya atas Sinode Amazon.  Dokumen terakhirnya dipenuhi dengan relativisme budaya, panggilan untuk merombak imamat dan saran untuk memperkenalkan unsur-unsur Amazon ke dalam liturgi Katolik.

Dalam sebuah wawancara yang diterbitkan pada hari Rabu oleh harian Italia Il Giornale, Mutsaerts, uskup pembantu Den Bosch di Belanda, berbicara tentang visinya sendiri mengenai Sinode Amazon yang  berlangsung di Roma Oktober lalu.

Menurut Uskup Mutsaerts, tujuan sebenarnya dari sinode yang sudah ditulis ini adalah untuk memperkenalkan penahbisan pria yang menikah, diakon wanita, dan ritual Amazon baru ke dalam Gereja Katolik. Dia bahkan dia melangkah lebih jauh dalam renungannya: "Tampaknya ... bahwa sinode membawa penyembahan berhala Amazon ke Roma," kata Mutsaerts kepada Serena Sartini dari Il Giornale.

Dia juga mengatakan bahwa Sinode Amazon telah membuka kotak Pandora inovasi untuk seluruh Gereja, dimulai dengan Jerman, yang Jalur Sinodal resminya akan dibuka dalam waktu kurang dari dua minggu. Mayoritas uskup Jerman secara terbuka melobi untuk merevolusi peran wanita di dalam Gereja, penghapusan aturan selibat bagi para imam di Gereja Latin, dan liberalisasi moralitas seksual.

Di antara kata-kata keras yang digunakan oleh Uskup Mutsaerts adalah penipuan dan cemoohan: dia melihat Sinode Amazon sebagai tanda putusnya tradisi.

Di bawah ini adalah terjemahan penuh LifeSite dari wawancara Mutsaerts dengan Il Giornale. (bisa dibaca pada link tsb di atas).




No comments:

Post a Comment